-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Index berita

iklan

Iklan

Diduga ada pemalsuan tanda tangan BOS di SDN Tanjung VI Pademawu

Thursday 15 July 2021 | 09:44 WIB | 0 Views Last Updated 2021-07-15T09:56:59Z

SDN Tanjung VI Pademawu

 Pamekasan,-KanalMadura.id.  Tanda tangan pencairan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Tanjung VI Kecamatan Pademawu, Pamekasan, Madura, Jawa Timur diduga dipalsukan.

Ketua Komite SDN Tanjung VI  Abd. Salam mengatakan pihak sekolah ditengarai telah memalsukan tanda tangan sebagai komite untuk pencairan dana BOS.

Sebab, menurutnya selama menjadi komite  dirinya tidak pernah dimintai tandatangan. Sebelum-sebelumnya mengaku tidak pernah membubuhkan tanda tangan.

“Selama ini saya belum pernah dimintai tanda tangan, dan jelas saya keberatan masalah ini” kata Abd salam  kepada media Rabu (14/7/2021).

Dikonfirmasi, Kepala SDN Tanjung VI, Kecamatan Pademawu, ditemui di sekolahnya yg bersangkutan sedang tidak ada.

Namun salah satu guru, Sukardi saat dikonfirmasi tidak membantah apabila ada dugaan pemalsuan tanda tangan ketua komite sekolah pada proses pencairan dana BOS di sekolahnya.

"Saya masih baru mas, tapi mungkin karna faktor bendara sering tidak ada di kediamannya".Ujar sukardi

Sementara itu Ketua Umum LSM Gempar, Abd Rahem menanggapi hal tersebut pihaknya sudag mengaku mengumpulkan sejumlah bukti dan akan segera melakukan langkah hukum terkait dugaan pemalsuan tanda tanga komite sekolah tersebut*(tim)

×
Berita Terbaru Update